Wednesday, September 21, 2011

3 Kiat Saat Stres Picu Konflik Hubungan

Stres tidak hanya membunuh mood, juga memicu ketegangan dalam sebuah hubungan. Sikap tenang penting untuk meredakan ketegangan sambil mencari solusi bersama.

Setiap orang bereaksi dan menyesuaikan diri terhadap masalah secara berbeda. Sebagai pasangan, Anda harus bekerja sama untuk menilai masalah dan saling meringankan beban. Namun, ini bisa menjadi lebih rumit ketika Anda tidak terlibat langsung, tetapi turut merasakan dampaknya.

Berikut adalah beberapa cara mengatasi permasalahan dalam tim (Anda dan pasangan) dan menghindari hubungan yang tegang karena stres, seperti dikutip Galtime.

Jaga jarak

Jika masalah tidak secara langsung melibatkan Anda atau pasangan, solusi terbaik adalah menjaga jarak. Stres akan menguras energi Anda dan memicu kemarahan masing-masing. Jika Anda tidak dapat memperbaiki situasi, biarkan saja.

Setuju untuk tidak setuju

Tidak ada yang lebih buruk daripada berdebat tentang sesuatu yang memicu stres. Setiap orang akan punya pendapat yang mereka anggap benar.

Jika Anda dan pasangan tidak setuju pada suatu kondisi, jangan mempertentangkannya. Memicu api pertengkaran yang diawali oleh stres hanya akan memperberat masalah. Ada baiknya, setuju untuk tidak setuju dan menghormati pendapat satu sama lain.

Menaklukkan dan memecahkan masalah sebagai sebuah tim

Jika stres Anda berdua berhubungan dengan sesuatu yang dapat diatasi, maka lakukan bersama-sama. Ini akan membuat Anda lebih intim dan mengembalikan rasa percaya dalam hubungan.

Jika Anda tidak bisa meminta pasangan untuk membantu, apa gunanya dia menjadi partner hidup Anda? Rencana pemecahan masalah yang Anda berdua susun menjadi setengah perjalanan menuju solusi. Lagipula, dua pikiran selalu lebih baik daripada satu.

Stres akan selalu menjadi bagian dari kehidupan. Belajar untuk mengatasinya dengan cara yang positif sangat penting, terutama dalam hubungan. Hilang ketenangan dan berdebat panjang hanya akan menambah ketegangan lebih besar.

No comments:

Post a Comment