Momen-momen kebersamaan bersama sahabat, ibarat oase yang menyejukkan di tengah tingginya tuntutan hidup. Semua permasalahan seperti menguap, karena sahabat selalu ada di sisi kita. Tak heran jika ada tagline yang menyebutkan, persahabatan membuat hidup lebih hidup.
Tapi ternyata, tidak demikian menurut peneliti Nivea's Moment of Closeness di Inggris. Persahabatan justru dinilai dapat membuat seseorang kehilangan 2,192 poundsterling atau setara Rp30,6 juta per tahun, yang dibelanjakan untuk memberi hadiah.
Bahkan jumlah uang yang lebih banyak, yaitu 8,059 poundsterling atau setara dengan Rp112,6 juta akan keluar saat kita menghabiskan waktu bersama sahabat. Jika ditotal jumlah seluruhnya Rp143,2 juta per tahun.
Peneliti juga menemukan, seseorang terlalu memprioritaskan sahabat dalam hidup karena menghabiskan waktu 50 jam dalam sebulan untuk bersama mereka.
"Betapa menyenangkannya mengetahui warga Inggris berusaha menghabiskan waktu bersama para sahabat, di zaman serbacanggih ini. Dikatakan bahwa persahabatan memang bak emas, maka wajar jika kita mengeluarkan uang lebih banyak untuk menunjukan apresiasi mereka di hidup kita," kata psikologis dan Nivea Closeness Consultant, Geoff Beattie menutup percakapan.
No comments:
Post a Comment