Dalam persaingan hubungan, sikap manis tidak selamanya membuat Anda mendapat perlakuan istimewa. Ada baiknya mengubah diri menjadi bad girl. Kendati selalu dihindari, cara ini ampuh memikat pria.
Karakter “bad girl” inkonsistensi. Suatu saat bisa menggoda, di kesempatan lain bisa sangat dingin. Dan, karakter seperti ini yang digemari pria.
Sherry Argov, penulis buku penjualan terbaik "Why Men Love Bitches and Why Men Marry Bitches" memaparkan alasan pria senang “bad girl” seperti dilansir Times of India.
Mengapa gadis manis lebih cepat dicampakkan?
Pernah bertanya mengapa mantan kekasih begitu mudah meninggalkan Anda demi seseorang yang lebih sukses, seksi, dan tangguh? Mungkin ini alasannya:
- Anda menunjukkan secara jelas betapa Anda bergantung kepadanya.
- Dengan dia, Anda merasa tidak sendirian.
- Anda tidak ingin menunggu orang yang tepat, dan Anda terlalu buru-buru merasa dialah kebahagiaan Anda dan bukan sebaliknya.
Apakah pria menyukai wanita yang tangguh?
Umumnya, pria merasa terintimidasi oleh wanita yang tangguh dan berpendirian. Tapi mereka justru melihatnya sebagai tantangan. Tidak ada yang lebih menarik dari wanita yang memiliki harga diri dan wibawa. Jadilah seperti yang dia inginkan. Maka dipastikan, dia tidak akan melepaskan Anda begitu saja.
Anda hanya perlu memiliki kontrol diri dan membuatnya penasaran. Lupakan sejenak aturan dalam membina hubungan. Anda tidak akan menikahi orang yang sempurna, Anda akan menikahi orang yang menarik.
Jangan lakukan...
- Terlalu sering menelepon atau mengirim pesan singkat
- Menanyakan di mana dan apa yang sedang dia lakukan
- Mengatakan "Kamu tidak pernah bilang, kamu cinta saya". Jangan perlihatkan cinta Anda dengan mudah
- Setuju dengan segala perkataannya, ia akan mulai bosan. Ungkapkan saja apa pendapat Anda.
- Pergi mencarinya ke tempat berbeda di mana biasanya dia hang out.
- Menjadi gila jika dia tidak menelepon Anda dalam empat hari.
- Atur ulang jadwal Anda untuk menghabiskan waktu dengannya.
Sebaiknya lakukan...
Bayangkan seperti berjalan di tali yang tipis atas nama intimidasi, namun tetap mandiri dan feminin juga kuat. Jika Anda tidak melihat seberapa besar kekuatan maupun kelemahan Anda yang sebenarnya, pasangan Anda pun tidak dapat melihatnya.
Ketika pria tidak dapat membaca wanita sepenuhnya, dia justru lebih menghormatinya. Wanita dengan kontrol diri akan tampak lebih menarik bagi pria.
Hilangkan pihak ketiga
Khawatir akan adanya orang ketiga dalam hubungan Anda? Hal pertama yang perlu dilakukan adalah pastikan bahwa Anda adalah wanita satu-satunya. Jika sudah dipastikan dia memang tergila-gila hanya kepada Anda, wanita lain tidak akan menjadi isu.
Tapi jika terbukti ada wanita lain, saatnya untuk berjalan keluar dengan tenang dari hubungan dan ucapkan "semoga berbahagia" kepadanya.
Bahagia dan berpikir positif
Nilai diri sendiri dan nilai ketenangan pikiran Anda. Jangan mengejar kebahagiaan di luar diri Anda. Terpenting, coba untuk tidak memikirkan apa yang orang lain pikirkan tentang Anda, yang justru akan menghilangkan kekuatan Anda.
Jika Anda merasa bahagia dan positif di dalam, yang lainnya tidak akan mengendalikan Anda secara emosional. Hal ini akan terlihat cukup menarik bagi pria. Pria akan jengah terhadap wanita yang selalu emosional menghadapi pendapat orang lain.
Kejar mimpi sendiri
Fokus pada kepentingan di luar hubungan. Dia bisa tahu Anda peduli, tetapi tidak perlu tahu berapa banyak. Pria tidak ingin bersaing dengan pria lain untuk mendapatkan perhatian Anda. Mereka ingin bersaing untuk waktu Anda karena Anda tidak menunggunya 24 jam tujuh hari dalam sepekan.
No comments:
Post a Comment