Monday, July 14, 2008

Tips dan Manfaat Menggunakan Masker

Menggunakan masker wajah secara teratur, dapat membantu membersihkan dan menghaluskan kulit wajah yang lelah dan mudah terpapar sinar matahari. Gunakan secara teratur untuk hasil maksimal.

Sudah lama sekali wanita akrab dengan masker. Dulu, masker lebih banyak dibuat dari bahan jamu-jamuan. Kini, beragam bahan bisa dipakai, mulai krim, lumpur, gel, kolagen atau lembaran tisu siap pakai yang mudah diaplikasikan ke seluruh permukaan wajah dan leher. Kandungan di dalamnya biasanya terdiri dari mineral, vitamin, atau ekstrak buah-buahan yang menyegarkan.

Masker wajah memiliki banyak fungsi sesuai jenisnya. Masker lumpur dapat mengurangi kelebihan minyak pada wajah dan hydrating mask (mengandung air) dapat melembabkan kulit kering. Namun, pada dasarnya masker wajah berfungsi membersihkan pori-pori, mengangkat kotoran dan sel kulit mati, menyegarkan, serta mampu meremajakan kulit wajah yang lelah.

CARA PAKAI:
  • Bersihkan wajah dengan pembersih wajah atau air, lalu gunakan toner. Keringkan dengan handuk lembut.
  • Gunakan jari tangan atau kuas khusus untuk mengoleskan masker ke seluruh permukaan wajah dan leher dengan rata, kecuali lingkar mata dan mulut.
  • Tunggu hingga masker mengering, sekitar 15-30 menit. Usahakan jangan mengernyit, tertawa atau menggerakkan otot wajah saat sedang menggunakan masker, agar mendapatkan hasil yang maksimal.
  • Angkat makser yang sudah mengering dengan tisu atau handuk basah yang telah dicelupkan ke dalam air hangat. Bersihkan seluruh wajah dan leher hingga bersih. Keringkan wajah dengan handuk bersih yang halus.
  • Jika menggunakan masker berbahan gel atau kolagen, lepaskan masker dari bagian atas atau dahi ke arah bawah. Bersihkan wajah dengan handuk yang dibasahi air hangat.

TIPS:
  • Untuk hasil maksimal, gunakan masker secara teratur 2-3 kali dalam seminggu.
  • Jika Anda memiliki kulit wajah kombinasi, cukup oleskan masker ke daerah T atau bagian yang berminyak pada wajah, mulai dari dahi, hidung, dagu, dan bagian tengah pipi saja.
  • Jika kulit Anda sensitif, hendaknya melakukan tes kecil sebelum menggunakan masker pada wajah. Oleskan sedikit masker pada kulit tangan dan tunggu semalaman. Jika terjadi iritasi, lebih baik jangan menggunakan masker.
  • Hindari penggunaan masker hingga mengenai mata, terutama jika masker yang digunakan mengandung obat anti jerawat atau yang dapat mengakibatkan iritasi.

PILIH YANG TEPAT
  • Essensial Mask Sheet Collagen for Firm.
Masker yang mengandung 90 persen kolagen ini dapat langsung dipakai pada wajah. Kandungan kolagennya dapat menyerap ke dalam pori-pori dan berfungsi menjaga elastisitas, mengencangkan, dan menghaluskan kulit wajah.
  • Fresh Fruit Acerola Mask Sheet for Clearer Skin.
Terbuat dari tisu alami dan kaya vitamin serta mengandung ekstrak buah acerola ini mampu memperbaiki kulit wajah yang kerap terpapat sinar matahari atau sering berada di suhu yang panas. Dapat digunakan selama 10-20 menit.
  • Cream Mask, Smoothes Intensivelly Nourishes.
Masker berupa krim ini sangat ideal untuk merawat kulit wajah normal hingga kering. Kandungan minyak esensial serta vitamin A dan E di dalamnya dapat menutrisi kulit wajah dan mampu mencegah efek buruk radikal bebas. Dapat digunakan pada malam hari selama 5-10 menit hingga kering.
  • Home Aesthetic Pack, Firming Honey Pack.
Masker peeling yang mengandung madu ini dapat mengangkat sel kulit mati hingga tuntas. Kandungan airnya pun dapat menjaga elastisitas, melembabkan, dan menghaluskan kulit wajah yang kering. Dapat digunakan 1-2 kali dalam seminggu.

Sumber: tabloidnova.com

No comments:

Post a Comment